Review Pengalaman Belajar Ke Korea

Belajar dengan meng-alam-i (Experiential learning) adalah salah satu kekhasan metoda belajar di Sekolah Alam.
Pengalaman merantau ke Korea, mungkin bisa setara atau melebihi pelajaran teori tentang negeri korea selama 1 semester. Dari mana ukurannya? Saya coba tuangkan pengalaman ke Korea dalam tulisan – tulisan singkat per topik. Ada sekitar 30 judul/topik yang bisa dituliskan. Bila setiap judul dijadikan 1 tema dan dibahas dalam 1 pekan, maka total bahasannya kurang lebih setara dengan 1 semester.

Dan sudah pasti ada pengalaman yang tidak bisa diperoleh dari pelajaran teori, yaitu soal RASA atau Emotional Experience . Antara lain :

  1. Rasa bangga menjadi duta Indonesia.
  2. Rasa senang menjalin persahabatan dengan teman di negara lain.
  3. Rasa grogi menampilkan performance di luar negeri.
  4. Rasa bingung memilih makanan asing yang belum akrab di perut.
  5. Rasa ragu – ragu dan takut (salah) memilih makanan halal.
  6. Rasa bingung karena ingin banyak ngobrol tapi belum lancar bahasa Inggris… sementara lawan bicaranya juga pengucapan bahasa Inggrisnya kurang jelas.
  7. Rasa bingung bersikap, khawatir dianggap kurang sopan dalam budaya Korea.
  8. Rasa kagum melihat keteraturan kota Seoul dan sekitarnya.
  9. Rasa nyaman merasakan public transportation di Seoul dan sekitarnya.
  10. Rasa senang merasakan cuaca yang berbeda dengan di Tangerang (Temperatur -2 sampai 18 derajat Celcius, dingiiiin banget Bro…).
  11. Rasa bangga memamerkan foto – foto di sosmed. “Lihat nih…. Gw lagi di luar negeri Bro”
  12. Rasa aneh mendadak jadi buta huruf…. banyak tulisan keriting di mana – mana.

Itulah diantaranya 12 rasa pengalaman merantau ke Korea versi SM Surau Merantau. Dimirip – miripkan dengan cerita versi On The Spot di televisi Indonesia.

Selain itu pasti masih banyak… tapi penulisnya terkendala waktu.

Tangerang, 25 November 2019
Andri Fajria
SM Surau Merantau
Sekolah Alam Tangerang

1 komentar untuk “Review Pengalaman Belajar Ke Korea”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *